PERMINTAAN (DEMAND).
1. Pengertian Permintaan
Permintaan menunjukkan jumlah produk (baik barang maupun jasa) yang di inginkan dan mampu di beli konsumen pada berbagai tingkat harga selama jangka waktu tertentu dan yang lain di anggap tidak konstan (tidak berubah
Permintaan digolongkan menjadi tiga:
a. Permintaan absolut
Permintaan absolut adalah permintaan yang tidak didikung oleh daya beli tetap lebihi meruoakan angan-angan dan setiap orang di pastikan mempunyai permintaan absolut. Contoh : meskipun siswa SMA tentu anda ingin memiliki mercedes benz S 600 atau anda ingi liburan ke hawaii
b. Permintaan potensial
Permintaan potensial adalah permintaan yang akan segera diwujudkan dengan sejumlah uang yang dimiliki, Artinya permintaan yang di dukung dengan daya beli, tetapi belum di laksanakan. Contoh uang yang di miliki sebesar Rp250.000 anda ingin mengikuti lesperivat bahasa inggris dan anda inginmengikuti les privat yang anda minati
c. Permintaan efektif
Permintaan efektif adalah permintaan barang atau jasa yang dilakukan sesuai dengan daya beli yang dimiliki. Contoh anda mengikuti kursus bahasa inggris di LP3I dengan biaya Rp 500.000
2. Permintaan individu
Permintaan individu atau perorangan adalah permintaan orang per orang terhadap suatu produk tertentu, permintaan individu ditentukan oleh hal-hal berikut :
a) Harga
Harga merupakan faktor utama yang memperngaruh seseorang dalam membeli suatu produk. Jika harga produk tertentu, misal jeruk mengalami kenaikan, orang akan mengurangi pembeliannya, sedangkan bila turun orang akan mmbeli lebih banyak jeruk dengan asumsi faktor lain tetap
b) Pendapatan
Jika pendapatan anda meningkat, anda bisa meningkatkan permintaan, namun bagaimana jika anda kehilangan perkerjaan atau sumbar uang saku anda tidak ada lagi? Anda akan mengurangi permintaan anda tentunya
c) Harga barang lain yang berkaitan
Jika harga barang lain yang berkaitan mengalami penurunan, anda akan lebih banyak membeli barang yang mengalami penurunan, anda akan membeli teh yang harganya turun daripada membeli kopi yang harganya tetap
d) Selera
Jika and lebih menyukai pizza, anda kana membel lebih banyak pizza di bandingkan membeli kentuckyfrid chicken
e) Ekspektasi
Ekspektasi anda dapat mempengruhi permintaan terhadap barang dan jasa, misalnya jika anda memperkirakan akhir bulan ini sepatu nike di jual dengan harga diskon 70%, anda kurang bersedia untuk membeli hari ini.
3. Permintaan pasar
Permintaan pasar adalah penjumlahan dari semua permintaan individu, misalnya di pasar terdapat tiga konsumen dengan permintaan masing-masing 30,20,70 unit, maka permintaan pasar adalah sebanyak 120 unit.
PENAWARAN (SUPPLAY).
1. Pengertian penawaran
Penawaran berasal dari pihak produsen, dengan demikian penaearan adalah sejumlah barang atau jasa yang di tawarkan oleh produsen pada beragai tingkat harga dan dalam waktu tertentu (per hari, per minggu,per bulan,per tahun)
2. Penawaran individu dan penawaran pasar
Sepertihalnya permintaan, penawaranpun mempunyai penawaran individu (per produsen) dan penawaran pasar. Penawaran pasar merupakan pengjumlahan penawaran individu. Perhatikan tabel berikut:
Penawaran individu dan pasar
a) Harga
Ketika harga tomat tinggi, petani akan meningkatkan jumlah produksinya sehingga kuantitas yang di tawarkan akan naik, demkian pula sebaliknya, jika harga turun maka petani akan mengurangi jumlah produksinya
b) Harga input (faktor produksi)
Untuk menghasilkan tomat petani menggunakan berbagai input seperti tanah, tenaga kerja, modal, dan pupuk. Jika salah satu input ini mengalami kenaikkan, petani akan mengurangi produksi dan menawarkan lebiih sedikit tomat, bahkan jika harga-harga input tersebut tidak bisa di jangkau lagi oleh petani, maka produksi tomatpu akan di hentikan
c) Teknologi
Teknologi yang digunakan jua mempengaruhi kuantitas yang di tawarkan, misalkan petani menemukan teknologi baru dalam memproduksi tomat sehingga dapat menghasilkan sebanyak dua kali lipat. Tentu saja meningkatkan penawaran.
d) Ekspektasi produsen
Jika para petani memperkitrakan harga tomat akan turun pada akhir tahun ini, dengan sendirinya petani akan mengurangi produksinya sehingga akan mengurangi penawaran
Referensi: Sukwiyati, Sudirman Jamal dan Slamet Sukamto. 2003. Ekonomi 1. Bandung: Yudhistira
skip to main |
skip to sidebar
APA PENDAPAT ANDA MENGENAI BLOG INI???
link
TEMAN
Blog Archive
Copyright 2009
ilmu alam
| All rights reserved | Powered by
Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress Theme by EZwpthemes
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress Theme by EZwpthemes
0 komentar:
Posting Komentar